in

Frans : BCN Indonesia Mini

BANDARLAMPUNG — Frans Agung Mula Putra mengaku senang. Bisa bergabung menjadi keluarga besar Black Car Nasional (BCN).

Bacaleg DPR RI Gerindra Lampung I ini menjelaskan BCN menggambarkan bentuk Indonesia mini.

“BCN sebagai ajang silahturahmi. Semua bisa bergabung. Tanpa melihat suku, agama, dan golongan tertentu, ” Ujar Frans saat menghadiri Anniversary I BCN Lampung di Pantai Tiska, Minggu (9/7).

Frans berharap BCN terus berkembang. Sebab organisasi ini memiliki kepedulian sosial cukup baik.

“Bukan hanya sekedar berkumpul semata. Namun BCN kerap melakukan bhakti sosial. Tanpa pamrih. Tanpa kepentingan apapun. Melainkan sebagai bentuk kepedulian kepada sesama, ” tegas putra sulung mantap Bupati Tulangbawang Abdurrahman Sarbini ini.

Sementara Sekjen BCN Gede menjelaskan BCN Lampung sangat aktif. Padahal usianya baru beranjak 1 tahun.

“Setiap bulan selalu ada kegiatan pertemuan (Kopdar). Satu tahun terakhir sudah melakukan bhakti sosial. Dan sumber dananya dari patungan anggota, ” kata Sekretaris Parisade Kota Bandar Lampung tersebut.

Sementara pada Anniversary BCN ke-1, ratusan anggota BCN Lampung hadir. Mereka berasal dari berbagai kota dan kabupaten se-Lampung. Tampak Ketua BCN Ayub. Selain itu Ketua Pasbro Lampung Om Jack.

Selain hiburan musik dan game. BCN juga memberi sejumlah penghargaan kepada para anggotanya.(jay)

Written by admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Saat Polisi Ikut Bersih-bersih Sampah di Pantai Sukaraja

Ribuan Massa Penuhi Lokasi Bersih-bersih Pantai Sukaraja, tak Sedikit yang Terpaksa ‘Planga-plongo’