in

Mobil Brimob Tabrak Truk Pengangkut Gas LPG, 1 Tewas 5 Luka

LAMPUNG TIMUR – Satu orang tewas dan lima orang mengalami luka dalam kecelakaan antara mobil angkutan Brimob dan truk pembawa gas LPG, Kamis (16/12/2023).

Peristiwa naas terjadi di Jalan Gedung Dalem, Batanghari Nuban, Lampung Timur (Lamtim).

Kanit Gakkum Polres Lamtim, Aipda. Ferdy CS mengatakan kejadian itu terjadi sekitar pukul 16.06 WIB.

“Kedua mobil beradu. Setelah keduanya beradu, satu pengendara motor menumbur mobil Brimob tersebut,” paparnya.

Usai olah TKP, lanjut Ferdy, seluruh korban dilarikan ke RSUD A Yani, Kota Metro.

Dari semua yang terlibat kecelakaan tersebut, pengendara truk Gas LPG BE 8167 AUA mengalami kondisi paling parah dengan patah kaki kiri dan luka di dada.

Setelah dilarikan ke RSUD A Yani, supir mobil gas tersebut, Budi Santoso (25) warga 29 Metro, tidak dapat tertolong dan akhirnya meninggal dunia.

Sementara yang lain, dari Bus Brimob yang mengalami luka akibat kecelakaan tersebut adalah Briptu David Liong Cun (26) sebagai driver.  Ia mengalami kaki sebelah kanan patah.

Kemudian tiga penumpang lain yakni Bripka Fitriharyono (43), kaki mengalami disposisi (terkilir), Bripka. Guntari (40), kaki kanan terkilir dan kepala memar, Bripka Eko Setiawan (40), mengalami luka di wajah terkena serpihan kaca.

Terakhir, Rio (14), pengendara motor Beat BE 2903 NM, warga Desa Banding, Kecamatan Sukadana hanya mengalami luka ringan.

Ferdy memaparkan kejadian bermula saat empat mobil Brimob beriringan dari perjalanan dari Pekalongan menuju Sukadana.

Saat di jalan Gedung Dalem,  mobil Brimob yang berada di urutan belakang oleng karena jalan licin akibat hujan deras. Sehingga mobil Bus Brimob tersebut ke lajur kanan. Saat itu, dalam waktu yang sama truk Gas LPG melintas di arah berlawanan dari Sukadana menuju Metro, karena jarak yang sangat dekat, kecelakaan tak terhindarkan. (rlis)

Written by saf

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Pembunuhan Pedagang Didasari Cemburu

Usai Hampir Dilindas Mobil, Polisi Ditembaki Pelaku Rampok BRI Link yang Sembunyi di Rumah Gubuk