in

Umar Ahmad Buka Peluang Bareng di Pilgub Lampung,Hanan A. Razak Menolak

LAMPUNG – Mantan Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Umar Ahmad membuka peluang untuk berpasangan dengan Hanan A Rozak dalam pemilihan gubernur (Pilgub) 2024. Namun, Hanan yang juga mantan Bupati Tulangbawang kemungkinan menolak.

“Kalau di pasangkan dengan A dan B termasuk pak Hanan saya kira sah-sah saja,” kata Umar, Minggu (27/4/2024)

“Itu kita jalanin kita lihat gelombang pasarnya seperti apa. Semua pertimbangan itu kita lihat,” katanya lagi,

Umar mengaku mengenal baik Hanan A Razak. “Saya secara profesional tuntas menilai pak Hanan, tapi secara kelembagaan partai perlu ngobrol,” kata Umar

“Secara personal saya banyak tau lebihnya pak Hanan, begitu juga sebaliknya beliau ke saya,” jelasnya.

Umar mengatakan, saat ini dirinya masih dalam tahap konsolidasi syarat-syarat untuk meraih kemenangan.

Pasalnya kata dia, PDIP yang mendapat 13 kursi DPRD Lampung pada pileg 2024 masih memerlukan koalisi di Pilgub mendatang.

“Kita juga melakukan komunikasi lintas partai untuk melakukan langkah bersama menuju pemilihan gubernur,” tutur Umar

“Itu yang sedang kita konsolidasi, tinggal kita berhitung, sebulan dua bulan kedepan apakah kita ini layak atau tidak,” imbuhnya.

Umar pun mengatakan bahwa dirinya telah menyampaikan ide dan gagasan kepada PDIP Lampung untuk kemajuan Lampung.

Namun, dia mengatakan yang memiliki kewenangan menetapkan apakah dirinya maju atau tidak adalah DPP PDIP.

“Yang jelas kita tidak ingin membebani partai, karena inginnya kita menang yang harus bermanfaat. Kewenangan apakah bisa menang dan bermanfaat itu adalah DPP PDI Perjuangan,” katanya.

Sebelumnya, Hanan A Razak dengan tegas menolak apabila diminta untuk maju sebagai Bakal Wakil Calon Gubernur (Bacawagub).

Hal tersebut disampaikan Hanan saat dimintai keterangan usai mengambil formulir pendaftaran di Kantor PDIP Lampung, Sabtu, 27 April 2024.

Menurut Hanan, Partai Golkar merupakan partai pemenang ketiga di Provinsi Lampung, bahkan dirinya merupakan Anggota DPR RI terpilih dari Lampung.

“Jadi mohon maaf, saya memang diamanatkan untuk menjadi Gubernur,” kata dia saat ditanya apakah bersedia jika menjadi Wakil Umar Ahmad.

Selain itu, Hanan juga mengaku membuka komunikasi dengan seluruh partai baik yang masuk parlemen maupun tidak.

“Kita sangat terbuka dengan partai manapun yang mau bersama berjuang untuk Lampung Maju,” ujarnya. (tbc)

Written by saf

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Pemilik Sriwijaya Air Jadi Tersangka Korupsi Timah

kepulamgan jemaah jaji (foto republika)

Kloter Pertama Haji Lampung Dilepas pada 11 Mei, Acara Seremoni Dibatasi 30 Menit